Aku ingin berada di pucuk ranting tertinggi
dan menjadi sederhana.
Serupa daun kering yang layu.
Sehingga kau, angin, dengan mudah menghembusku
dengan cintamu.
Lalu aku luruh, gugur jatuh.
Terbaring tenang di bawah pohon yang dulu melahirkanku.
Aku ingin berada di ujung lazuardi tertinggi
dan menjadi sederhana.
Serupa awan – awan putih yang berarak.
Sehingga kau, sore, dengan setia menjemputku
dengan cintamu
Lalu aku pergi, ke rembang matahari.
Menemui malam yang akan mengantarkan aku bermimpi.
Smg, 140112